Category: Sirah

  • RASA

    Lelaki pembunuh 99 nyawa itu tetiba disergap segulung benci pada si Rahib yang mengatakan dosanya tak terampuni. Batinnya yang luka dan tersiksa oleh dosa serasa disiram cuka yang memedihkan. . Cara Rahib itu memperlakukannya, berkata-kata, dan menjawab tanya seolah mereka dibatasi dinding tak tertembus. Si Rahib suci. Tanpa dosa. Dan dia lelaki hina, najis, tak…

  • HATI YANG DITATAP-NYA

    Rasulullah ﷺ mengatakan “innallaha laa yanzhuru ila shuwarikum, wa laa ila amwalikum, walakin yanzhuru ilaa qulubikum wa a’malikum.” Allah tidak melihat kepada rupa-rupa kita, harta-harta kita. Allah melihat kepada hati kita dan juga amal-amal kita. Kalau wajah yang sering dilihat oleh sesama manusia kita sangat peduli pada kebagusannya, pada keindahannya, sehingga kita rawat. Kita tata…

  • DOSA

    Adam pernah lupa, maka keturunannya bisa lupa. Adam pernah berdosa, maka anak cucunya juga diakrabi oleh dosa. Maka niscayanya dosa, harus jadi jalan kita menghamba. وَالَّذِى نَفْسِى بِيَدِهِ لَوْ لَمْ تُذْنِبُوا لَذَهَبَ اللَّهُ بِكُمْ وَلَجَاءَ بِقَوْمٍ يُذْنِبُونَ فَيَسْتَغْفِرُونَ اللَّهَ فَيَغْفِرُ لَهُمْ “Demi Dzat yang jiwaku ada di tanganNya, seandainya kalian tidak pernah berbuat dosa, niscaya…

  • MENGUKUR CINTA

    “Wahai Ayah”, ujar ‘Abdullah ibn ‘Umar kepada bapaknya, “Mengapa bagian Usamah ibn Zaid kautetapkan lebih banyak daripada bagian Ananda, padahal kami berjihad bersama di berbagai kesempatan?” . “Karena”, ujar Sayyidina ‘Umar sembari tersenyum sendu, “Ayah Usamah, Zaid ibn Haritsah, lebih dicintai Rasulullah ﷺ daripada Ayahmu.” . Di kala Rasulullah ﷺ memasuki Makkah dan Masjidil Haram,…

  • “HMM, SUDAH KUDUGA”

    Adalah Sayyidina ‘Umar ibn Al Khaththab suatu hari memanggil salah satu pembantunya. “Bawa uang ini kepada Abu ‘Ubaidah, dan tinggallah sejenak untuk melihat apa yang diperbuatnya dengan 4000 dirham ini.” Maka sesampainya di kediaman Sang Amin Hadzihil Ummah, berkatalah sang utusan, “Amirul Mukminin mengirimkan hadiah ini kepadamu, pergunakanlah sesukamu untuk segala keperluanmu.” “Semoga Allah melimpahi…

  • KESAMPAIAN

    Tidak semua cita yang kesampaian itu terwujud secara zhahir. Cita untuk syahid di jalan Allah misalnya. مَنْ سَأَلَ اللَّهَ الشَّهَادَةَ بِصِدْقٍ بَلَّغَهُ اللَّهُ مَنَازِلَ الشُّهَدَاءِ وَإِنْ مَاتَ عَلَى فِرَاشِهِ “Barangsiapa mengharapkan mati syahid dengan sungguh-sungguh, maka Allah akan mengangkatnya sampai ke derajat para syuhada’ meski ia meninggal dunia di atas tempat tidur.” (HR Muslim) Lelaki…