Tag: Cinta

  • Abadilah Cinderajiwa!

    “..Adapun buih itu akan hilang sebagai sesuatu yang tiada harganya. Adapun yang memberi manfaat kepada manusia, ia akan tetap tinggal di bumi..” (Ar Ra’d 17) Dalam temaram cahaya unggun yang meretih di luar jeruji jendela sempit, Ibnu Taimiyah melihat titik-titik bening di mata para muridnya. Ia tersenyum. Kejernihan di sorot matanya menebar, mendesak gemuruh api…

  • Qaulan Sadiidaa untuk Anak Kita

    Remaja. Pernah saya menelusur, adakah kata itu dalam peristilahan agama kita? Ternyata jawabnya tidak. Kita selama ini menggunakan istilah ‘remaja’ untuk menandai suatu masa dalam perkembangan manusia. Di sana terjadi guncangan, pencarian jatidiri, dan peralihan dari kanak-kanak menjadi dewasa. Terhadap masa-masa itu, orang memberi permakluman atas berbagai perilaku sang remaja. Kata kita, “Wajar lah masih…

  • Rahasia Dua Lelaki

    dari balik tabir, kudengarkan wanita itu bicara mengisahkan pengalaman yang akan menjadi guru “aku bertemu dua lelaki”, dia memulai cerita dengan suara lembut, riang, sekaligus sendu aku menerka demikian pula wajahnya “kurasa dua-duanya mampu membuatku tak bisa menolak jika mereka punya kehendak” “oh ya?”, kudengarkan sambil dalam hati mengucap “Rabbi..” “lelaki pertama berparas titisan yusuf,…

  • Yakinlah, dan Pejamkan Mata

    iman adalah mata yang terbuka, mendahului datangnya cahaya tapi jika terlalu silau, pejamkan saja lalu rasakan hangatnya keajaiban Saya tertakjub membaca kisah ini; bahwa Sang Nabi hari itu berdoa. Di padang Badr yang tandus dan kering, semak durinya yang memerah dan langitnya yang cerah, sesaat kesunyian mendesing. Dua pasukan telah berhadapan. Tak imbang memang. Yang…

  • Gelap, Tapi Hangat

    Keraton Kadariyah di Kampung Dalam Bugis, Pontianak, yang didirikan Sultan Syarif ’Abdurrahman Al-Kadri pada tahun 1771 itu, menyimpan dua buah benda berpasangan yang sangat indah. Keduanya adalah cermin besar buatan Perancis dari abad kedelapan belas. Keduanya begitu menjulang, lebih dari dua meter. Bingkainya cantik, penuh ornamen berkilauan. Meja rias yang menyatu dengannya berkaki logam penuh…