JIKA CINTA, NIKAH JALANNYA

Rasulullah ﷺ bersabda “lam yuro lil mutahaabbaini mitslun nikah.” Tidak tampak lebih indah bagi dua orang yang saling mencintai yang seperti pernikahan.

Maka cinta ini yang paling indah adalah yang bermuara di dalam kehidupan pernikahan. Yang semula adalah biji-biji yang tumbuh di dalam hati, lalu ditumbuhkan dan disuburkan dengan berbagai ekspresi-ekspresi yang mendukung cinta itu di dalam kehidupan pernikahan.

Maka nikah adalah satu hal yang harus segera dipikirkan, dipersiapkan secara masak-masak oleh setiap orang yang kemudian telah memiliki rasa cinta.

Cinta adalah isyarat untuk segera membangun sebuah kehidupan rumah tangga yang di atasnya ditegakkan berbagai macam hal yang ma’ruf, yang baik, yang diridhai oleh Allah سبحانه وتعالى.

Subscribe dan simak kajian-kajian @proumedia lainnya di YouTube/proyouchannel. 
? @salimafillah
? @mfarisap
? @fullheart.corp
? @mncrgkn.skl

https://www.facebook.com/salim.a.fillah/videos/1451634281596353/


Posted

in

by

Tags: