Author: Salim A. Fillah
-
SUNNAH SEDIRHAM SURGA
Betapa sering kita bersemangat akan hal-hal besar dalam cita untuk memperjuangkan agama, lalu lalai bahwa Rasulullah ﷺ adalah teladan dalam tiap detak dan semua laku, pun juga yang sekecil-kecilnya. Pada zaman di mana banyak ‘amal besar dikecilkan oleh niat yang tak menyurga; betapa penting bagi kita mentarbiyah niat dalam ‘amal-‘amal kecil yang luput dilirik manusia,…
-
PANGERAN DJONET
Pemuda berusia 15 tahun itu menyaksikan bagaimana Ayahnya dijebak muslihat Jenderal De Kock. Dia tahu, Ayahnya geram. Lengan kursi yang diduduki beliau sampai remuk diremas menahan murka. Tapi Dipanegara adalah ksatria Mataram sejati, takkan bertindak khianat dengan membunuh musuh di meja perundingan yang bahkan dia anggap sebagai ramah tamah Lebaran. Tetap tegar dengan seulas senyum…
-
BERBINCANG MESRA
Karena desakan hajat yang memenuhi jiwa; sebab keinginan-keinginan yang menghantui angan; kita lalu menghadap penuh harap pada Allah dengan doa-doa. Sesungguhnya meminta apapun, selama ianya kebaikan, tak terlarang di sisi Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Bahkan kita dianjurkan banyak meminta. Sebab yang tak pernah memohon apapun pada Allah, justru jatuh pada kesombongan. “Kita dianjurkan…
-
LELAP
Sesungguhnya yang lelap di foto ini sama sekali tak bernilai. Yang istimewa adalah pemotretnya; awak setia @sahabatalaqsha yang sering tak suka disebut namanya. Yang mulia adalah latar di belakang dan seputarannya; ada Gurunda @mohammadfauziladhim, Ustadz @abdullahhadrami, Ustadz Dr. Musthafa ‘Umar @tafaqquhonline, Ustadz @emfatan, Pak Fanni @proumedia, Kak Bimo; dan rombongan tugas juang, yang kami bagi…
-
SUNGAI
Sejak awal kehidupan manusia, sungai selalu menjadi simpul-simpul yang membentuk peradaban di Mesopotamia, di Mesir, di Cina, di berbagai negeri dan kita melihat bagaimana sungai menjadi urat nadi kehidupan di tempat ini. MasyaAllah, maka salah satu sifat surga nanti adalah di bawahnya mengalir sungai-sungai.. تـَجـْرِي مِنْ تـَحْتِهَا الأَنْهــاَرُ Inilah yang menunjukkan betapa kehidupan sejati itu…
-
NASEHAT NIKAH
Tiada terlihat lebih indah, bagi dua hati yang saling mencintai, yang semisal nikah. Tiada terdengar lebih tuah, bagi dua pribadi yang menikah, yang semisal berkah. Tiada terbaca lebih menjaga, bagi kedua jiwa yang berkah, yang semisal sakinah. Tiada teraba lebih membara, bagi dua sosok yang sakinah, yang semisal mawaddah. Tiada terasa lebih surga, bagi dua…