-
Rizqi Kita, Soal Rasa
Aku tahu, rizqiku takkan diambil orang, karenanya hatiku tenang.. Aku tahu, ‘amalku takkan dikerjakan orang, karenanya kusibuk berjuang.. -Hasan Al Bashri- Pemberian uang yang sama-sama sepuluh juta, bisa jadi sangat berbeda rasa penerimaannya. Kadang ia ditentukan oleh bagaimana cara menghulurkannya. Jika terada dalam amplop coklat yang rapi lagi wangi, dihulurkan dengan senyum yang harum…
-
Sang Titipan
“Ya Rasulallah”, demikian Ummu Sulaim bergegas menemui Sang Nabi ketika beliau tiba di Madinah dalam hijrah, “Semua lelaki dan perempuan penduduk Yatsrib telah menghaturkan hadiah kepadamu. Namun aku sungguh tak memiliki apa-apa untuk dipersembahkan. Maka inilah putraku Anas ibn Malik. Bahagiakanlah kami dengan menjadikannya sebagai pelayanmu.” Rasulullah Shallallaahu ‘Alaihi wa Sallam menerima wakaf Ummu Sulaim…
-
Kebaikan di TanganMu, Yang Maha Tahu
Kemarin, lelaki kekar itu memukul seseorang sekali hantam. Dan korbannya mati. Semalaman dia gelisah, celingak-celinguk mengkhawatirkan dirinya. Si korban yang tewas adalah orang Qibthi, dari bangsa sang Fir’aun penguasa Mesir. Adapun dia dan teman-temannya dari keturunan Ya’qub, ‘Alaihissalam, suku pendatang yang diperbudak. Penguasa kejam itu bisa berbuat hal tak terbayangkan pada sahaya-sahaya yang melanggar aturan.…
-
Seorang Ayah, di Lapis Berkah
Di lapis-lapis keberkahan, mari sejenak belajar dari seorang ayah, budak penggembala kambing yang bertubuh kurus, berkulit hitam, berhidung pesek, dan berkaki kecil. Tetapi manusia menggelar hamparan mereka baginya, membuka pintu mereka selebar-lebarnya, dan berdesak-desak demi menyimak kata-kata hikmahnya. Dia, Luqman ibn ‘Anqa’ ibn Sadun, yang digelari Al Hakim. Seseorang pernah bertanya kepadanya, “Apa yang telah…
-
Pak Prabowo, Kami Memilih Anda, Tapi..
Pak Prabowo, kami memilih Anda, tapi.. Tapi sungguh orang yang jauh lebih mulia daripada kita semua, Abu Bakr Ash Shiddiq, pernah mengatakan, “Saya telah dipilih untuk memimpin kalian, padahal saya bukanlah orang yang terbaik di antara kalian. Kalau saya berlaku baik, bantulah saya. Dan kalau anda sekalian melihat saya salah, maka luruskanlah.” Maka yang kami…
-
Tiada Daya, Maka Berjaya
Maha Suci Dzat yang menjadikan; Berhina padaNya sebagai kemuliaan Berfaqir padaNya sebagai kekayaan Tunduk padaNya sebagai keluhuran Dan bersandar padaNya sebagai kecukupan.. Lelaki itu pergi dengan marah. Mari kita fahami betapa berat tugas dakwahnya di Ninawa, betapa telah habis sabarnya atas pembangkangan kaumnya. Malam dan siang, pagi dan petang; diajaknya mereka meninggalkan berhala-berhala…